BewaraMedia.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Ibun, Polresta Bandung bersama Lintas Komunitas melakukan penanaman Pohon Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 76. Kegiatan tersebut di laksanakan di Blok Malpinas Kp Kamojang, Rt 01 Rw07, Desa Laksana, Kecamatan Ibun, Kabupaten. Bandung. pada hari, Minggu (26/06/2022)
Acara penanaman pohon secara simbolis oleh Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah S.E di dampingi Kanit Binmas Polsek Ibun Aiptu Nunuh. Dengan jenis tanaman yang di tanam adalah Jenis Pohon Huru Metek.
Pada kegiatan tersebut hadir Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah S.E, Kanit Binmas Polsek Ibun Aiptu Nunuh, Anggota Polsek Ibun. Serta Komunitas masyarakat di antaranya Komunitas Saung Monteng, Grup Seputar Ibun, Sarimba, Keluarga Surili. Dan Organisasi Barudak Pecinta Alam, Sahabat Nanjak Majalaya,Sadar Kamtibmas Bhayangkara, Reumis Janari, Saka Bhayangkara, Saka Bhakti Husada.
Dalam kegiatan ini Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo S.H, S.ik, M.H yang di wakili Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah S.E menjelaskan “ Hari ini Sebanyak 200 pohon Huru Mentek kita tanam dan sebagai bentuk kepedulian Polri pada lingkungan. Acara ini di laksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara yang ke 76, dan kegiatan ini bertujuan agar semakin banyak pohon yang di tanam sehingga mengakibatkan paru paru di kecamatan Ibun semakin bertambah, dengan menanam pohon sebagai bentuk penghijauan. Serta tentang penguatan fungsi sebagai pencegah bencana alam seperti banjir dan longsor.
“Mari kita semua melestarikan dengan cara merawat demi kelangsungan hidup pohon yang baru di tanam dan merawat pohon yang sudah ada, karna ini tanggung jawab kita semua,” Pungkas Kapolsek Ibun Iptu Ilmansyah S.E