Cimahi, Bewaramedia – Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Cimahi meluncurkan Kampung Cengek Kelurahan Cigugur Tengah yang diresmikan oleh PJ. Walikota Cimahi Dikdik S. Nugrahawan, bertempat di Kp. Sukanampa RT 03 RW 19 Kel. Cigugur Tengah, Kec. Cimahi Tengah, pada hari Jumat (09/12/2022).
Peresmian kampung cengek ini untuk mewujudkan ketahanan pangan dengan cara meningkatkan sinergi melalui peningkatan produk pertanian. Kondisi lahan yang sempit di Kota Cimahi tidak menjadi penghalang untuk membudidayakan tanaman yang bisa produktif seperti cabe. Hal ini bisa diatasi dengan pertanian sistem hidroponik, yaitu pola budidaya tanaman yang memanfaatkan air dan tanpa menggunakan tanah sebagai media tanam atau soilless sehingga bisa menjadi solusi bagi daerah yang memiliki lahan pertanian terlalu luas.
Dikdik juga menghimbau pentingnya penyediaan pangan mandiri, apabila ketahanan pangan di Kota Cimahi meningkat maka akan mengurangi pengeluaran belanja keluarga, bahkan bukan tidak mungkin dapat meningkatkan pendapatan keluarga.
“Kepada ibu-ibu sekalian agar dapat terus menumbuhkan pemahaman di tengah masyarakat, akan pentingnya penyediaan pangan secara mandiri di rumah-rumah. Terlebih dalam kondisi seperti saat ini,” pungkasnya.***
Jurnalis: Mang Duhe
(Sumber: Instagram Humas Kota Cimahi)
Editor: Pipih fendy