Komitmen PSI Perjuangkan BPJS Kesehatan dan Pendidikan Gratis di Indonesia

oleh
Komitmen PSI Perjuangkan BPJS Kesehatan dan Pendidikan Gratis di Indonesia
Wakil Ketua Dewan Pembina Parta solidaritas Indonesia, Grace Natalie saat emberikan sambutan dalam acara Safari Toleransi ke Ruteng Manggarai NTT 18/03/2023 (Foto: WR. Janu)

Ruteng, Bewaramedia.com – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melalui wakil ketua dewan pembina Grace Natalie mamastikan komitmen PSI nntuk memperjuangkan ‘BPJS Gratis dan Pendidikan Gratis’ bagi masyarakat Indonesia.

Grace Natalie mengungkapkan hal itu dalam safari toleransi ke Ruteng, ibu kota kabupaten Manggarai, NTT, Sabtu, 18 Maret 2023 di Aula lantai III gedung Kopdit Mawar Moe.

Menurutnya, PSI sudah memiliki tim khusus atau tim kebijakan yang menghitung alokasi anggaran agar masyarakat Indonesia bisa menikmati BPJS kesehatan gratis dan Pendidikan Gratis. Namun, ia enggan menjelaskan lebih detail soal hitung-hitungan dari tim khusus tersebut.

“Jadi, PSI sekarang mengajak masyarakat mempercayakan suaranya kepada PSI karena kami ingin memperjuangkan BPJS gratis. BPJS gratis ini bisa dicapai dengan melakukan alokasi anggaran yang tidak efektif selama ini,” jelasnya

Pos-pos yang mana nanti kita umumkan ketika sudah resmi, masanya sekarang baru kita berikan gambaran umumnya dulu, kata Grace Natalie.

“Termasuk juga kuliah gratis. Karena sebenarnya anggaran pendidikan itukan besar, 20 persen. Tapikan tidak semuanya masuk ke sekolah, yang ke sekolah itu cuma sedikit.” ujarnya

Anggaran untuk training saja, training pegawai-pegawai negeri masuknya ke anggaran pendidikan. Kunjungan kerja ke luar negeri masuknya juga ke anggaran pendidikan. Jadi dengan efisiensi anggaran sangat memungkinkan kita punya kuliah gratis dan BPJS gratis.

“Itu antara lain yang ingin kita perjuangkan dan bukan hanya sekedar janji. Karena hitungannya kita punya dan sangat masuk di akal dan biasa dilakukan dengan realokasi anggaran,” tuturnya tegas.

Kontributor: Walterius Rahmin Janu

Editor: Fendy

No More Posts Available.

No more pages to load.