Bandung, Bewaramedia – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Jawa Barat kembali menggelar Dialog Publik dengan Bakal calon gubernur (bacalon) seorang Technokrat Ilham Akbar Habibie putra dari Presiden RI ke 3, BJ. Habibie. Dengan Tema “Mencari Pemimpin Pilihan Rakyat” Bacalon dapat menyampaikan visi dan misi serta Program unggulan.
Dalam diskusi tersebut hadir 2 panelis pengamat politik Unpad Dr. Affan Sulaeman, dan Ketua Lembaga Hikmah Kebijakan Publik PW Muhammadiyah Jabar Dr. Rd. Ahmad Buchari, S.IP., M.Si. yang dipandu juga oleh Ketua JMSI Jabar Sony Fitrah Perizal sebagai Host.
Dalam acara yang berlangsung di Sekretariat JMSI Jabar, Cafe Kampring, Jl. Maskumambang 39 Bandung pada Minggu, 14 Juli 2024 ini, Ilham menegaskan jika pihaknya memiliki komitmen kuat untuk memajukan Indonesia. Menurutnya, beberapa upaya untuk mendorong kemajuan negara dan mencapai visi Indonesia Emas 2045 adalah memperkuat ekonomi, membuat industri menjadi semakian kuat, hingga mewujudkan produktivitas kelas dunia.
“Untuk berkontribusi mewujudkan Indonesia Emas 2045, saya menilai Jabar merupakan tempat yang tepat untuk memulai,” Kata Kang Ilham.
“Untuk mencapai tujuan itu, saya masuk ke politik. Kenapa? Itu penting dalam konteks ini karena kita memiliki tujuan yang besar sebagai negara yang besar yaitu menjadi negara maju,” lanjutnya.
Ilham menekankan, Indonesia Emas 2045 bisa tercapai jika memiliki industri yang kuat. Ia mencontohkan negara-negara di Asia seperti Jepang dan Korea Selatan berhasil ke luar dari Middle Income Trap dengan memperkuat sektor industri.
“Mungkin banyak orang tidak sadar bahwa lebih dari 55 persen industri-industri itu ada di Jabar. Kalau kita ingin memajukan negara Indonesia saya lihat Jabar adalah salah satu tempat yang cocok,” ujarnya.
Sektor Strategis
Namun, kata Ilham, memperkuat industri juga harus seimbang dengan sumber daya manusia yang berpengetahuan dan kompetitif. Di samping itu, Perthatian sektor-sektor strategis lain juga sangat penting.
“Industri juga perlu ada dukungan dari sektor-sektor lain seperti pertanian, perikanan, perkebunan, tetapi menurut hemat saya akan diperkuat juga dengan adanya industrialisasi,” tegas putra dari Presiden RI ke 3 ini.
Acara ini adalah gagasan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Jabar. Dan didukung oleh PW Muhammadiyah digelar setiap Minggu sore di sekretariat JMSI Jabar, Cafe Kampring, Jl. Maskumambang 39 Bandung ini cukup mendapatkan perhatian publik. *