Cimahi, BewaraMedia – Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cimahi menggelar rapat kerja bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi dan manajemen RSUD Cibabat. Pertemuan ini berfokus pada pembahasan langkah-langkah strategis untuk peningkatan mutu pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat Cimahi. (Rabu, 22/10/2025)
Dalam pemaparannya, Dinas Kesehatan Kota Cimahi menyampaikan rencana terobosannya, yaitu pembukaan layanan Puskesmas 24 jam di seluruh wilayah Cimahi. Langkah ini merupakan bagian dari upaya Dinkes untuk memperluas dan mempermudah akses layanan kesehatan bagi warga.
Selain rencana 24 jam, Dinkes juga menegaskan bahwa mereka telah dan akan terus melakukan pemantauan serta evaluasi ketat terhadap seluruh rumah sakit di Kota Cimahi. Hal ini dilakukan untuk memastikan penerapan standar pelayanan yang optimal, mencakup kesiapan tenaga medis, sarana prasarana, hingga efektivitas sistem rujukan pasien.
Sementara itu, pihak RSUD Cibabat menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas layanan. Upaya tersebut diwujudkan melalui peningkatan kenyamanan dan keselamatan pasien, yang didukung oleh penguatan sumber daya manusia (SDM) dan pembaruan fasilitas kesehatan.
Ketua Komisi IV DPRD Kota Cimahi menyatakan dukungan penuh terhadap inisiatif yang dilakukan Dinkes dan RSUD Cibabat.
“Peningkatan layanan kesehatan yang cepat, tanggap, dan merata merupakan kebutuhan mendesak bagi masyarakat Cimahi,” ujar Ketua Komisi IV. “Kami di Komisi IV akan terus mengawal kebijakan ini agar implementasinya benar-benar dirasakan masyarakat, terutama dalam pelayanan dasar di Puskesmas dan rumah sakit daerah.”
Sinergi antara DPRD, Dinas Kesehatan, dan RSUD Cibabat ini diharapkan dapat memperkuat sistem pelayanan kesehatan di Kota Cimahi, memastikan seluruh warga memperoleh pelayanan yang berkualitas, mudah diakses, dan berorientasi pada keselamatan pasien.
Jurnalis: Tim Bewara






